Dalam pelajaran muatan lokal bahasa sunda disekolah, tentunya kita tak asing lagi dengan karya sastra modern yang satu ini, yaitu carpon atau carita pendek. Carpon sendiri merupakan cerita modern dan disini kita akan membahas mengenai unsur unsur yang ada di dalamnya.
Sedangkan unsur yang ada dalam suatu carpon ini hanyalah ada dua macam yakni meliputi unsur intrinsik dan unsur ektrinsik. Unsur interinsik misalnya seperti tema, latar, alur, tokoh, watak tokoh, amanat, sudut pandang dan gaya bahasa.
Selain akan dijelaskan tentang unsur yang terdapat dalam sebuah carpon nantinya juga akan disediakan pula contoh carpon dalam bahasa sundanya. Langsung saja berikut materi mengenai unsur yang ada dalam sebuah carpon.
UNSUR UNSUR DALAM CARPON SUNDA
Unsur carpon dan contohnya bahasa sunda |
1. Unsur tema
Tema atau judul merupakan gagasan, fikiran atau ide utama yang menjadi dasar isi cerita yang ada dalam carpon. Tema merupakan jiwa dari semua bagian cerita yang ada dalam carpon.
Seperti dilihat dari cara penyammpaiannyan ada tema yang disampaikan dengan cara tersurat atau secara jelas dan ada juga yang menyampaiannya secara tersirat atau secara samar-samar.
2. Unsur latar
Merupakan segala petunjuk atau keterangan yang ada kaitannya dengan waktu, suasana, ruang, dan situasi kejadian satu peristiwa yang ada dalam carpon. Ada tiga unsur yang dianggap sebagai pokok yang ada dalam latar ini yaitu latar waktu, latar tempat, dan latar suasana.
3. Unsur alur (plot)
Alur merupakan rangkaian cerita yang dibangun oleh tahapan-tahapan kejadian yang ada, hingga sampai membentuk suatu cerita dalam carpon.
4. Unsur tokoh
Merupakan orang-orang yang diceritakan dan dan banyak membawa peran dalam carpon. Tokohini dibagi menjadi 3 rupa, protagonis yaitu yang jadi tokoh utama, antagonis yaitu tokoh yang menjadi tokoh penentang atau lawanna dari tokoh utama, dan tritagonis yaitu yang jadi penengah antara tokoh utama dan tokoh lawan.
5. Unsur watak tokoh
Watak tokoh merupakan unsur yang menggambarkan karakter atau watak tokoh yang bisa dilihat dari 3 segi yaitu : dialog tokoh, penjelasan tokoh serta penggambaran fisik tokoh.
6. Unsur amanat
Amanat merupakan persoalan yang terdapat dalam cerita, perkara, pesan atau nasehat yang akan disampaikan oleh pengarang melalui sebuah carpon tersebut.
7. Unsur sudut pandang
Merupakan suatu cara pandang dalam menghadirkan tokoh-tokoh yang ada dalam carpon, misalnya dengan cara menempatkan posisi diri si pengarang ke dalam satu posisi yang ditentukan.
8. Unsur gaya bahasa
Gaya bahasa merupakan suatu teknik dalam mengolah tata bahasa yang dilakukan oleh pengarang untuk menghasilkan carpon yang lebih hidup dan indah untuk di baca.
Unsur Ektrinsik Carpon
Nah, sedangkan unsur-unsur ektrinsik yang ada dalam carpon yaitu unsur-unsur dari luar yang dipengaruhi dalam suatu isi cerita yang ada dalam satu carpon. Unsur ekstrinsik yang mempengaruhi isi cerita yang ada dalam carpon yaitu saperti nilai budaya, sosial, politik, adat istiadat, dan agama.
Contoh Carpon Bahasa Sunda Pendek “Dua Jalma Anu Sok Ngumbara”
Nah, setelah kita mengetahui secara singkat unsur-unsur yang ada dalam sebuah carpon. Berikut akan dituliskan contoh carpon singkat bahasa sunda dengan tema “dua urang tukang ngumbara” atau cerita pendek yang menceritakan dua orang yang sedang mengembara.
Baca juga: Kumpulan contoh carita pondok bahasa sunda berbagai tema lengkap!